Jumat, 16 Oktober 2009

Deteksi Dini Gangguan Pemusatan Perhatian Dan Hiperaktifitas


Untuk menegakkan diagnosis diperlukan pemeriksaanyang meliputi riwayat penyakit dan genetik. Dan ini biasanya dilakukan oleh para ahli. Salah satu pengamatan yang bisa dilakukan adalah dengan menyesuaikan perkembangan anak dengan anak lain usia sebaya. Contoh mudah anak umur 4 tahun pasti belum bisa menyelesaikan pasel untuk anak usia 10 tahun. Gejala gangguan itu harus muncul baik di sekolah maupun di rumah. Kalau gejala itu hanya muncul di satu lingkungan tapi tidak muncul dilingkungan lain, biasanya anak tidak mengalami ADHD.Untuk memastikan diagnosis yang tepat dokter akan memeriksa kondisi lain yang memperlihatkan gejala mirip ADHD.
Berikut ini kelainan yang sering menyertai ADHD :

• Gangguan pola perilaku yang menentang peraturan ( Oppositional Defiant Disorder/ODD) dan gangguan kelakuan ( conduct disorder )
Anak ODD sering tidak patuh dan cenderung menyusahkan orang lain. Sejumlah Anak ADHD yang menunjukkan masalah tingkah laku dapat didiagnosis dengan gangguan perilaku, yaitu kelainan psikiatrik yang serius dimana anak bersifat agresif terhadap orang dan binatang, merusak barang dan sering kali melanggar peraturan masyarakat.
• Ketidakmampuan belajar dan berbahasa ( learning and langue disabilities )
Kesulitan belajar ditemukan pada 10 – 25 % anak ADHD. Keterlambatan bicara dan bahasa juga sering ditemukan. Anak dengan kondisi ini dapat mengambil manfaat dari terapi sekolah dan bahasa, juga bantuan tambahan di sekolah
• Gangguan kecemasan ( anxiety disorder) dan depresi ( depressive disorder )
Hampir setengah dari anak ADHD mengalami gangguan ini. Anak dapat ditolong degan pengobatan tambahan termasuk terapi bicara, obat , atau keduanya.
• Gangguan bipolar ( bipolar disorder)
Tanda tandanya adalah rasa gembira yang berlebihan , pola pikir cepat, kurang tidur, sangat iritabel, sensitive dan reaktif secara berlebihan, serta emosinya sering dikatakan seperti “ Roller-Coaster”

Sumber Konferensi Nasional Asosiasi Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja ( 2009 )

Semoga bermanfaat……

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ad by panen iklan